PLN harus Segera Selesaikan Proyek Jaringan Listrik di Cilacap
Miner's Life – Jakarta, Direktur Jenderal Ketenagalistrikan, Jarman mengingatkan PT PLN (Persero) untuk dapat menyelesaikan pembangunan jaringan transmisi di Cilacap tepat waktu.
Hal ini sangat penting mengingat pembangunan pembangkit-pembangkit baru di Cilacap, Jawa Tengah akan segera selesai dan masuk ke sistem kelistrikan Jawa-Bali-Sumatera.
“Masuknya transmisi sesuai jadwal akan sangat menentukan masuknya kapasitas PLTU Cilacap sesuai jadwal juga,” katanya.
Proyek PLTU Adipala merupakan salah satu proyek percepatan pembangunan pembangkit listrik milik PLN yang masuk dalam program percepatan pembangunan (fast track) pembangkit listrik 10.000 MW tahap I. PLTU yang terletak di Desa Bunton, Kecamatan Adipala, Cilacap, Jawa Tengah ini diperkirakan dapat operasi komersial 31 Desember 2015.
Melihat pembangunan proyek yang berjalan lebih cepat dari rencana dan tanpa hambatan berarti, Jarman optimis pembangunan pembangkit ekspansi unit 3 ini dapat dipercepat sehingga 2015 dapat masuk ke sistem. Syaratnya, pembangunan jaringan transmisi PLN harus selesai tepat waktu.