Jack Ma akan Latih Ribuan Pengusaha Teknologi di Indonesia

SIAR.Com, Nusa Dua — Eksekutive Chairman Alibaba Group Holding, Jack Ma akan melatih ribuan pengusaha teknologi di Indonesia. Demikian hal itu dikemukakan pimpinan eksekutif Alibaba, Jack Ma, yang merupakan penasehat pemerintah mengenai e-commerce.
Jack Ma tak mengatakan, kapan Jack Ma Entrepreneur akan diluncurkan. Namun dia hanya merngatakan, pihaknya akan melatih 1.000 pemimpin teknologi per tahun dalam kurun waktu selama 10 tahun ke depan.
“Kami akan member banyak kesempatan bagi anak muda Indonesia untuk belajar,” kata Jack Ma setelah bertemu dengan sejumlah menteri Indonesia di sela-sela pertemuan IMF dan WB di Nusa Dua, Bali.
Menurutnya, penting bagi Indonesia untuk berinvestasi dalam sumber daya manusia dalam rangka memasuki periode digital. Sebab tak dapat dipungkiri, Indonesia sangat kekurangan insinyur terlatih dan pengembang di bidang cloud computing sehingga ke depan dapat membantu menjadikan bisnis di Indonesia lebih memahami digital.
Dalam sebuah laporan yang dirilis pada 30 Agustus 2018, McKinsey memperkirakan bahwa nilai pasar e-commerce Indonesia akan melonjak hingga setidaknya US$ 55 miliar (£ 42 miliar) pada tahun 2022 dari hanya sekitar US$ 8 miliar pada tahun 2017. (DealStreetAsia/Joko Susilo)
Foto : Time